Header Ads

Real Madrid Difavoritkan Menjadi Juara Ketimbang Liverpool


SIKAT MIRING
- Real Madrid dan Liverpool dipercaya akan menampilkan permainan terbaiknya dengan komposisi skuat yang maksimal jika tidak ada pemain cedera.

Legenda Manchester United, Roy Keane yakin bahwa Real Madrid lebih difavoritkan menjadi juara Liga Champions dari pada Liverpool. Kedua tim tersebut memang memastikan lolos ke final setelah mengalahkan lawan kuat masing-masing di semifinal.

Pada Rabu (2/5) dini hari WIB, Madrid menyingkirkan Bayern Munchen dengan agregat 4-3. Dan Kamis (3/5) dini hari WIB tadi, giliran Liverpool yang mengirim Roma pulang ke rumah dengan agregat 7-6.

Menurut Keane, satu hal yang menjadi pembeda dua tim tersebut adalah kualitas skuat mereka. Dan dia menilai skuat Madrid memiliki kualitas yang lebih baik dari pada susunan pemain Liverpool saat ini.

”Ketika anda memenangkan pertandingan sepak bola ada kepuasan tersendiri jika anda bermain bagus. Tapi bagi saya itu sama bagusnya ketika anda bermain buruk tapi mendapat hasil baik,” ujar Keane.

“Satu kata yang saya sematkan untuk Real Madrid dan selalu terjadi adalah kualitas. Mereka masih memiliki kualitas murni di skuatnya dan itulah penyebabnya saya memilih mereka sebagai favorit di final.”

Dan laga final sendiri akan dipertandingkan di Kiev pada 27 Mei WIB mendatang. Kedua tim tersebut dipercaya akan menampilkan permainan terbaiknya dengan komposisi skuat yang maksimal jika tidak ada pemain cedera di sisa laga liga domestik masing-masing.

No comments